Artikel Terbaru

Thursday, November 5, 2020

CEDERA PADA BAGIAN PINGGUL DAN BAGIAN LUTUT SAAT OLAHRAGA

A. Cedera Pada Pinggul
Cedera olahraga pada tulang pinggul jarang terjadi, sekalipun bila ada, biasanya tidak terlalu mengkhawatirkan. Yang sering terjadi adalah strain dari tempat origo atau insersio otot-otot pada pangkal paha. 
Pada cedera yang serius dapat terjadi fraktur, walaupun kasusnya kecil.
Cedera pada tulang pinggul banyak terjadi pada cabang olahraga senam lantai dan alat, balap motot, dan balap mobil. Pada strain dapat diberikan kompres dingin dan anti analgic dan pada kasus fraktur dilakukan pembedahan.


B. Cedera Pada Lutut
Lutut merupakan bagian anggota tubuh kita bagian bawah yang paling besar tugasnya, karena harus menopang berat tubuh secara keseluruhan. Secara fisiologispun, lutut sangat besar peranannya dalam berbagai gerakan bauk untuk aktivitas fisik sehari-hari maupun untuk menampilkan keterampilan tingkat tinggi di seluruh cabang olahraga. Oleh karena struktur dan fungsi tersebut, lutut paling sering mengalami cedera.

Sendi lutut dibentuk oleh berbagai macam jaringan yang cukup rumit, sehingga masalah yang munculnya pun dmeikinan. Mulai bentuk tulang, ligament, dan jaringan lunak lainnya. Cedera dapat terjadi karena faktor akut dan kronik.
Selain cedera karena faktor olahraga, pada sendi lutut juga sering dijumpai kelainan yang bersifat congenital (bawaan) seperti:
  1. Genu recur; lutut yang diperekstensi kondisi ini mengakibatkan hipermobil pada sendi dan memudahkan terjadinya dislokasi pada patella.
  2. Genu valgum: kaki yang berbentuk X (knock-knee)
  3. Genu varum: kaki yang benbentuk O (bow-legs)


Sumber:  Hj. Dewi Laelatul Badriah; 2013; Cedera Olahraga; Multazam;  Bandung

No comments:

Post a Comment