Artikel Terbaru

Wednesday, August 12, 2020

PENDIDIKAN JASMANI ADAPTIF UNTUK TUNALARAS

    

    PDBK tunalaras yang dimaksud disni adalah anak yang mengalami hambatan/kesulitan untuk menyesuaikan diri terhadap lingkungan sosial, bertingkah laku menyimpang dari norma-norma yang berlaku dan dalam kehidupan sehari-hari sering disebut anak nakal sehingga dapat meresahkan/mengganggu lingkungan keluarga, sekolah dan masyarakat.

Tujuan pendidikan jasmani adaptif bagi PDBK tunalaras adalah untuk membantu agar mampu mengembangkan sikap, pada umumnya dalam pendidikan jasmani dan olahraga hampir sama dengan kemampuan anak-anak pada umumnya. Selain itu melalui pendidikan jasmani adaptif dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan sebagai pribadi maupun anggota masyarakat dalam menggalakkan hubungan timbal balik dengan lingkungan sosial budaya karena yang menjadai hambatan pada PDBK tunalaras adalah dalam perilaku yang negatif, dan diharapkan dapat mengembangkan kemampuan dalam dunia kerja atau mengikuti pendidikan selanjutnya.

a. Kebugaran Jasmani dan Gerak

- Gerak keseimbangan statis tanpa alat

- Gerak keseimbangan dinamis tanpa alat

- Gerak bebas berirama tanpa menggunakan musik


b. Keterampilan dan Pola Gerak Dasar

- Tubuh dalam posisi berdiri

- Sikap tubuh dalam posisi berjalan

- Gerak dasar lari dan lompat dalam permainan sederhana

- Gerak dasar memutar, ,emhayun ataupun menekuk dalam permainan sederhana

- Gerak dasar lempar tangkap dan sejenisnya dalam permainan sederhana


c. Aktivitas Individual dan Kelompok

- Gerak dasar memutar, mengayun ataupun menekuk dalam permainan sederhana. Gerak dasar lempar tangkap dan sejenisnya dalam permainan sederhana.



Sumber: Pendidikan Jasmani Adaptif Bagi Anak Berkebutuhan Khsusus; Hj. Yani Meimulyani, Asep Tiswara, Penerbit Luxima metro media, Jakarta, 2013

No comments:

Post a Comment